Trading Forex Selama Resesi

Bukan rahasia lagi jika krisis utang yang  melanda negara-negara PIIGS dan AS, ditambah lagi bencana alam yang melumpuhkan Jepang beberapa tahun yang lalu telah berhasil mengguncang pasar keuangan di dunia. Jutaan orang di dunia, khususnya di negara bagian barat kehilangan pekerjaan mereka, adapula yang mengalami pemotongan gaji luar biasa, serta ada beberapa orang beruntung yang hanya mengalami perlambatan dalam bisnis.

Akibat krisis amat parah yang belum pernah terjadi sebelumnya, banyak orang berpenghasilan hingga 6 digit beberapa tahun lalu, kini berubah menjadi pengangguran. Jutaan orang mencari cara untuk menuntaskan pengangguran dan menambah pendapatan, dan pasar forex adalah salah satu cara mudah yang tidak pernah terlupakan untuk meningkatkan pendapatan seseorang. Mengapa demikian ?

Berikut beberapa alasan mengapa pasar forex adalah cara serius dan menguntungkan untuk mendapatkan keuntungan baik sepenuhnya maupun sebagian.

  1. Likuiditas

Jika anda mengambil pasar forex untuk hal apapun, dan menerapkan semuanya menggunakan berbagai sumber dan alat dalam trading anda, maka potensi profitabilitas di forex tidak akan ada bandingannya. Tidak peduli berada banyak uang yang telah anda hasilkan pada pekerjaan sebelumnya, gaji anda tidak akan dapat bersaing dengan pasar forex, melihat lebih dari 3 triliun dolar telah diperdagangkan setiap harinya.

Meskipun begitu, jangan sampai anda tertipu dengan angka-angka tersebut. Trading forex perlu dipandang sebagai karier, bukan solusi ajaib yang akan memberikan anda kekayaan secara cepat. Namun jika anda percaya dan serius, anda bisa benar-benar mencapai kebebasan finansial dengan cara yang tidak mungkin anda bayangkan sebelumnya.

  1. Fleksibilitas

Jika anda adalah salah satu dari sekian banyak orang yang kehilangan pekerjaan, sekarang waktunya anda membuat sesuatu yang berbeda. Lupakan sejenak ide lama yang akan mengharuskan anda bekerja di kantor, karena trading forex akan memungkinkan anda mendapatkan uang kapan saja dan di mana saja. Anda bisa lakukan aktivitas ini di rumah, bertransaksi dari rumah teman dan lainnaya, atau bahkan ada juga bisa melakukan transaksi melalui telepon genggam.

Kesempatan mendapatkan keuntungan yang tinggi bisa anda lakukan kapan saja dan di mana saja sesuka hati. Fleksibilitas trading forex bisa digunakan sebagai alternatif jika sewaktu-waktu anda dihadapkan pada jadwal pekerjaan, atau anda sedang mencari pekerjaan lain.

  1. Ketersediaan

Jika anda memiliki keterampilan tertentu, dalam resesi keterampilan anda mungkin tidak akan berguna. Beberapa perusahaan telah mempekerjakan orang dan banyak dari mereka yang telah mencari pekerjaan bertahun-tahun, namun belum berhasil. Pasar forex memberikan kesempatan emas untuk bisa menerapkan ketrampilan tersebut sehingga menghasilkan uang darinya. Misalnya saja anda adalah  seorang yang teknikal, maka anda bisa memanfaatkan ketrampilan tersebut untuk menganalisa pasar forex.

Jika anda lebih baik dalam pemikiran analisis namun lebih buruk dengan angka, anda bisa menerapkan ketrampilan tersebut dengan menggunakan analisis fundamental untuk memaksimalkan keuntungan forex anda. Apapun masalahnya ketika keahlian anda tidak dihargai oleh perusahaan besar, anda harus bisa berhenti bergantung pada orang lain dan memanfaatkan keahlian untuk bergabung dalam pasar forex serta mendapatkan keuntungan lebih.

Meskipun situasi ekonomi dan  perdagangan sekarang ini sangat menakutkan, anda bisa mengubah ketakutan ini menjadi keuntungan besar dengan menempatkan perdagangan forex yang cerdas. Terlebih jika anda memiliki keahlian khusus, maka jangan buang keahlian Anda dengan sia-sia. Semua yang diciptakan Tuhan dalam diri kita adalah untuk kita manfaatkan, bukan untuk disia-siakan.

Speak Your Mind

*

*

Forex dan Valas adalah suatu Perdagangan yang Beresiko Tinggi, yang mungkin tidak cocok untuk sebagian Trader yang Belum Berpengalaman