Mengenal Poundsterling Inggris

Forex saat ini menjadi salah satu trading yang begitu populer di kalangan masyarakat khususnya speculator. Iklan dengan highlight seperti trading tanpa komisi, akses pasar 24 jam, potensi keuntungan yang besar serta kemudahan dalam membuat akun benar-benar sukses menyedot perhatian banyak orang. Tidak tanggung-tanggung, orang awam saja begitu tertarik dengan trading forex.

Meskipun trading forex menjanjikan begitu banyak kemanisan tapi Anda tetap harus bersiap sebelum masuk ke dalam pasar ini. salah satu cara untuk bisa sukses dalam trading forex adalah dengan membekali diri Anda berbagai pengetahuan termasuk soal mata uang. Nah kali ini kita akan mengulas mengenai mata uang resmi negara Inggris yaitu poundsterling.

Pengenalan Poundsterling Inggris

Poundsterling Inggris adalah salah satu mata uang paling penting di dunia. Secara umum mata uang resmi Inggris ini menduduki peringkat ke-4 sebagai mata uang yang paling sering diperdagangkan dari segi turn over nya. Poundsterling Inggris juga menempati posisi ke-3 sebagai mata uang cadangan dunia di bawah dolar A.S. dan euro.

Poundsterling memiliki tempat khusus dalam sejarah ekonomi. Karena poundsterling pernah menjadi mata uang paling dominan di dunia sebelum akhirnya posisi ini ditempati oleh dolar A.S.. setiap mata uang di dunia ini memiliki bank sentral yang mengatur, termasuk poundsterling Inggris ini. Bank sentral yang mengatur poundsterling adalah BoE atau Bank Sentral Inggris.

Ekonomi di Balik Poundsterling Inggris

Selama dua dekade terakhir bisa dibilang bahwa Inggris telah menikmati pertumbuhan ekonomi yang konsisten dengan catatan krisis utang global dan resesi di tahun 2008 lalu. Inflasi telah menjadi isu lama di Inggris, dulu pada awal tahun 1990an inflasi Inggris mencapai 8% lho.

Inggris secara umum memiliki kebijakan yang pro-bisnis dan merupakan competitor utama dunia dalam industri farmasi, aerospace, perbankan, keuangan, periklanan dan akuntansi. Mungkin Inggris memang negara tua tapi ia memiliki tenaga kerja yang kompetitif secara global.

Sementara Amerika Serikat adalah partner dagang terbesar bagi Inggris, maka Eropa sebagai sumber utama untuk permintaan impor dan ekspor. Kondisi ekonomi dan kebijakan politik di Eropa memiliki dampak yang signifikan terhadap kondisi ekonomi Inggris. Jadi bagi trader forex yang berminat untuk trading poundsterling harus mengikuti ataupun memantau data ekonomi zona Eropa disamping data ekonomi Inggris itu sendiri.

Faktor Penggerak Poundsterling Inggris

Data ekonomi utama seperti GDP, penjualan ritel, produksi industri, inflasi dan neraca perdagangan penting untuk Anda pantau. Data-data tadi secara regular akan dirilis dan Anda dengan mudah bisa mendownloadnya. Sebagai seorang investor Anda juga harus memperhatikan informasi tenaga kerja, suku bunga dan berita harian seperti pemilu, bencana alam dan kebijakan pemerintah yang baru. Semua hal-hal ini akan memiliki dampak yang signifikan terhadap nilai tukar. Selain itu Anda juga harus memonitor beberapa komoditi utama seperti minya, gas alam, dan lain sebagainya.

Inggris juga menjadi salah satu tujuan investasi global dan aliran dana dari luar ini tentu berpengaruh terhadap suku bunga. Inggris secara signifikan telah menjadi destinasi favorit investasi untuk New York. Khususnya dalam meningkatkan modal dan aktifitas lain yang mempengaruhi mata uang.

Kesimpulan

Nilai setiap mata uang itu sangat sulit untuk diprediksi. Mayoritas proses untuk bisa mengenali mata uang juga tidak bisa dilakukan dalam waktu singkat. Sementara itu model berbasis ekonomi sangat jarang berguna untuk trader jangka pendek karena kondisi ekonomi ini memang akan membentuk tren jangka panjang.

Inggris mungkin termasuk negara dengan wilayah sempit dan jumlah penduduk yang sedikit. Tapi faktanya Inggris merupakan sebuah negara yang memiliki sejarah kepemimpinan ekonomi global yang panjang. Negara yang dipimpin oleh Ratu Elizabeth ini telah sukses menemukan keseimbangan yang baik. Keseimbangan ini antara sektor manufaktur dan jasa dalam ekonomi  secara keseluruhan. Selain dolar A.S., poundsterling Inggris bisa menjadi mata uang global yang menjanjikan di masa depan.

Speak Your Mind

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Forex dan Valas adalah suatu Perdagangan yang Beresiko Tinggi, yang mungkin tidak cocok untuk sebagian Trader yang Belum Berpengalaman