Kiana Danial, “Diva Trading” Pencetus Analisa Forex Diamond

 

Ada banyak pengalaman unik para trader wati sukses yang dapat dijadikan pelajaran yang menginspirasi. Kisah kali ini, akan mengulas secara khusus perjalanan dan tips trading dari seorang Kiana Danial, CEO InvestDiva yang telah diakui sebagai seorang trader dan educator dunia forex yang terkemuka.

Kiana Danial

Kiana Danial

Siapakah Kiana Danial?

Lahir dan besar di wilayah Iran, Kiana Danial pertama kali mengenal dunia forex ketika ia masih berkuliah di negri sakura. Kala itu, trader yang banyak mendapat inspirasi dari pengalaman hidup sebagai seorang minoritas tersebut mencoba trading pada mata uang USD/JPY. Ia pun kemudian berhasil mengumpulkan profit hingga satu juta Yen dalam sebulan. Namun sayang, keuntungan tersebut sirna di bulan berikutnya, dikala ia mengalami loss hingga mencapai nilai sepuluh juta Yen.

Tak patah arang, Kiana Danial justru Malah bertekad untuk segera pindah ke New York dan belajar lebih banyak lagi tentang trading forex. Di tempat itulah dirinya kemudian terus berlatih, menambah pengalaman, dan terus mengembangkan kemampuan. Hingga akhirnya, ia mampu menjadi seorang trader wanita yang sukses.

Setelah mencapai keberhasilan dalam bertrading, Kiana Danial kemudian terjun ke masyarakat sebagai seorang edukator forex dan pembicara yang cukup handal. Atas dedikasinya, ia kini sudah diakui sebagai sosok yang cukup berpengaruh di bidang investasi dan ahli dalam bidang manajemen keuangan. Situs Nasdaq.com bahkan pernah menyebut Kiana Danial sebagai tokoh profesional yang banyak dicari dan terkadang tampil dalam berbagai media bergengsi, seperti Forbes, Wall Street Journal, CNN, serta majalah Time.

Lebih lanjut lagi, pengarang buku “Invest Diva’s Guide to Making Money in Forex” itu telah dianugerahi berbagai macam penghargaan bergengsi. Diantaranya, Best Financial Education Provider di Shanghai Forex Expo (2014), penghargaan Women of Influence Honoree dari New York Business Journal (2015), dan masih banyak lagi yang lainya.

Forex Diamond

Forex Diamond

Metode Analisa Forex Diamond

Sebagai figur trader yang sudah cukup diakui, Kiana tentunya punya jurus khusus yang menjadi andalan dalam proses mencapai keberhasilan trading. Teknik khas Kiana Danial, selama ini terkenal dengan sebutan “Analisa Diamond”, yang selalu diterapkan dalam berbagai ulasan analisa forex di website pribadinya.

Berpedoman pada prinsip “trading forex merupakan investasi yang harus diperlakukan dengan amat hati-hati layaknya sedang memegang sebuah permata”, Kiana Danial mengambil sudut-sudut batu berlian sebagai poin dari analisa forex yang harus diperhitungkan. Terdapat analisa teknikal, fundamental, kapital (modal trading), sentimen, dan ujungnya, kombinasi dari semua analisa di atas.

Analisa teknikal dan fundamental, atau bahkan sentimen pasar mungkin telah umum diperagakan. Namun, bagimanakah dengan pengamatan kapital? Apakah alasan Kiana menyertakan modal sebagai salah satu aspek yang bisa menyempurnakan analisa diamond? Usut punya usut, trader yang menjadi pengajar pada mata kuliah Financial Planning di Baruch College itu menganggap analisa kapital sebagai sebuah bagian dari perhitungan manajemen risiko.

Menurut dirinya, kalkulasi risiko tak hanya berperan sebagai langkah yang menjadi pengaman saja, melainkan juga salah satu komponen analisa yang dapat menentukan arah trading Anda. Besaran modal, spread, dan leverage, merupakan 3 hal yang dianggapnya penting untuk diikutsertakan dalam hal analisa kapital.

 

Secara keseluruhan, analisa diamond yang ditemukan oleh Kiana Danial dapat dilakukan dengan tata urutan sebagai berikut:

  • Analisa teknikal untuk melihat pergerakan harga di chart
  • Analisa fundamental untuk mengetahui latar kondisi ekonomi yang dapat berpengaruh pada arah pergerakan pair trading
  • Analisa sentimen guna menentukan sedang terjadinya bullish atau bearish market (dilihat dari outlook fundamental)
  • Analisa kapital guna menentukan besaran ukuran trading
  • Analisa keseluruhan (Overall) untuk menyimpulkan peluang melakukan entry terbaik

 

Indikator Teknikal Favorit

Dalam melakukan pengolahan analisa teknikal, Kiana Danial seringkali berpedoman ke indikator ichimoku dan RSI. Mengapa harus Ichimoku? Walaupun terkesan lebih rumit ketimbang indikator standard, Kiana lebih menyukainya karena terdapat beragam Moving Average yang bisa ia dapatkan. Dirinya juga gemar menggabungkan indikator tersebut dengan RSI, dan mengaku sudah terbiasa mengaplikasikan keduanya guna mendapatkan outlook teknikal dari pergerakan setiap pair.

Walaupun begitu, Kiana Danial tak lantas bergantung kepada Ichimoku dan RSI semata. “Ketika saya tak bisa mendapat sinyal yang cukup jelas dari kedua indikator itu, saya akan lebih memilih untuk berekspansi ke model analisa lain, semisal pola chart dan juga candlestick. Elliot Wave, serta Fibonacci retracement juga bisa dijadikan pilihan alternatif. Tentunya, cara analisa yang seperti ini tak akan lengkap tanpa adanya dukungan fundamental dan juga sentimen pasar,” demikian ungkap trader yang gemar menjuluki follower wanitanya sebagai “diva trading” itu.

 

Lebih Menyukai Swing Trading Ketimbang Scalping

Sebagai seorang trader berpengalaman yang sudah mendapat pengakuan dunia, Kiana Danial tentu tak lagi bingung menentukan, termasuk ke dalam tipe trader manakah dirinya. Dalam sesi interview bersama salah satu media, Kiana sempat mengaku lebih menyukai swing trading karena ini amat sesuai dengan gaya hidupnya.

“Saya tidak dapat dan tidak ingin terpaku untuk melihat chart sepanjang hari. Kalaupun seperti itu, saya menjadi tidak memiliki cukup waktu untuk fokus dalam melakukan analisa. (Swing trading) terbukti lebih menguntungkan untuk saya, karena selain mendukung hal kepercayaan diri, teknik itu juga menghindarkan diri saya pribadi dari keputusan-keputusan emosional” ungkap trader sukses yang giat berpartisipasi dalam aneka program pemberdayaan wanita itu.

Menurut Kiana Danial, menerapkan strategi scalping amatlah berisiko bagi ketenangan psikologisnya. Sosok yang gemar menggunakan “bahasa wanita” saat mengajar trading itu mengungkapkan bahwa: “Swing trading bisa mempermudah saya untuk tidak terpancing membuktikan diri sesudah mengalami loss yang beruntun, atau melakukan overtrading dikala mendapatkan winning streak.”

Itulah tadi artikel singkat kami tentang Kiana Danial, “Diva Trading” Pencetus Analisa Forex Diamond. Semoga bermangfaat dan menginspirasi ya.

 

Sumber: http://www.seputarforex.com/artikel/forex/lihat.php?id=276557&title=kiana_danial_diva_trading_pencetus_analisa_forex_diamond

Speak Your Mind

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Forex dan Valas adalah suatu Perdagangan yang Beresiko Tinggi, yang mungkin tidak cocok untuk sebagian Trader yang Belum Berpengalaman